Wednesday, January 22, 2020

Skin Care untuk Kulit Remaja


Skin Care merupakan produk-produk yang dikhususkan untuk merawat kulit. Sebagai anak remaja pasti sudah banyak yang mulai timbul jerawat, komedo, kulit kusam, dan lain sebagainya. Jerawat ditimbulkan akibat dari minyak berlebih dan kulit yang kotor, maka dari itu ada baiknya kita mulai merawat kulit dengan benar. Berikut ini adalah tahapan serta produk-produk yang cocok untuk kulit remaja yang berjerawat.




1. Double Cleansing
Double cleansing adalah tahap awal yang tidak boleh di lupakan. Untuk double cleansing kita dapat menggunakan micellar water yang di usapkan ke kulit wajah menggunakan kapas, micellar water sangat membantu untuk mengangkat kotoran yang ada di kulit wajah sangat baik digunakan saat sebelum mandi atau sebelum mencuci muka. Setelah menggunakan micellar water gunakan facial wash untuk mencuci muka. produk yang dapat di gunakan adalah Garnier Micellar Water Pink dan untuk facial wash bisa menggunakan yang sekiranya cocok dikulit masing - masing.





2. Toner 
Toner adalah suatu cairan yang dapat mengangkat kotoran atau sisa-sisa makeup. Toner juga berfungsi untuk menenangkan kulit. Toner dapat digunakan memakai kapas dan diusap secara perlahan atau ditaruh di atas tangan lalu ditepuk-tepukkan secara perlahan ke kulit wajah.
3. Moisturizer
Moisturizer atau yang biasa disebut sebagai pelembab sangat membantu untuk melembabkan kulit, sekalipun kulit berminyak tetap membutuhkan pelembab. Karena pelembab mengembalikan protein keratin pada kulit, protein keratin adalah bahan dasar pembentuk kulit manusia.
Cukup dengan 3 tahap saja jika kita memakainya secara teratur dan benar kita bisa menghasilkan texture kulit yang kita inginkan. Semoga bermanfaat!







No comments:

Post a Comment